Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Bacaan Sholawat Nuridzati Lengkap Arab Latin dan Artinya

Teks Bacaan Sholawat Nuridzati untuk Menyembuhkan Penyakit serta Memenuhi Hajat dan Harapan Bahkan untuk Menangkal Jin
Teks Bacaan Sholawat Nuridzati untuk Menyembuhkan Penyakit serta Memenuhi Hajat dan Harapan Bahkan untuk Menangkal Jin

Sholawat nuridzati adalah sholawat yang dibuat atau disusun oleh Imam Abu al-Hasan Asy-Syadzili.

Beliau merupakan ulama besar yang lahir di Maroko, sekaligus pendiri thoriqoh Syadziliyyah.


Bacaan Sholawat Nuridzati

Berikut ini teks bacaan Sholawat Nuridzati lengkap tulisan arab, latin dan artinya.


Bacaan Sholawat Nuridzati Arab

Teks Bacaan Sholawat Nuridzati untuk Menyembuhkan Penyakit serta Memenuhi Hajat dan Harapan

اَللّٰهُمَّ صَلِّى وَسَلِّمْ وَبَارِكْ عَلىٰ سّيِّدِنَا مُحَمَّدِ نِالنُّوْرِ الذَّاتِى وَالسِّرِّ السَّارِى فِى سَائِرِ الْأَسْمَاءِ وَالصِّفَاتِ وَعَلىٰ اٰلِهِ وَصَحْبِهِ وَسَلِّمْ


Sholawat Nuridzati Latin

Allohumma sholli wa sallim wa baarik ‘ala Sayyidinaa Muhammadin-Nuridzaati wassirris saari fii saa-iril asmaa-i washifaati wa ‘ala aalihi wa shohbihi wa sallim


Terjemah Sholawat Nuridzati

“Ya Alloh tambahkanlah kesejahteraan, keselamatan serta keberkahan-Mu kepada junjungan kami Baginda Nabi Muhammad shollallohu alaihi wa salam, yang merupakan cahaya Dzat (Alloh) dan juga rahasia yang mengalir pada seluruh nama dan seluruh sifat, dan tambahkanlah pula kesejahteraan, keselamatan dan keberkahan kepada keluarga dan para sahabatnya.”


Keutamaan Sholawat Nuridzati

Sayyidi Ahmad as Showi mengatakan bahwa membaca sholawat nuridzati pahalanya sama dengan membaca 1.000 sholawat.

Selain itu, merangkum berbagai sumber, berikut beberapa keutamaan lain dari membaca sholawat nuridzati.


Bisa Menyembuhkan Penyakit

Percaya atau tidak, membaca sholawat nuridzati bisa menyembuhkan ragam penyakit.

Caranya dengan menguatkan niat dan meminta agar Alloh menyembuhkan suatu penyakit.

Lalu, bacakan sholawat nuridzati ke air di dalam gelas, sebanyak 3 kali, 7 kali, 21 kali, atau 41 kali.

Jumlah tersebut bisa kamu pilih, sesuai kemantapan hati.


Lebih Utama Dibanding Hari Kiamat

Ada sebuah hadis yang menyebut, membaca sholawat lebih baik dibanding hari kiamat.

Isinya hadisnya adalah sebagai berikut:

“Sesungguhnya lebih utama bagiku manusia besok pada hari kiamat, adalah mereka yang lebih banyak membaca selawat kepadaku.“ (HR. Turmudzi dari Ibn’ Mas’ud Ra)


Dipermudah Rezeki

Apakah kamu mempunyai keinginan? Jika iya, cobalah membaca sholawat nuridzati.

Konon, dengan membaca sholawat ini sebanyak 41 kali secara istiqomah, kita bisa dipermudah rezeki, dihilangkan perasaan susah, dan dijauhkan dari kelaparan.

Intinya, kamu bisa terbebas dari berbagai macam kesulitan.


Diangkat Derajatnya

Kita semua tahu, membaca sholawat memiliki banyak keutamaan.

Dalam sebuah hadis, Nabi Muhammad SAW bersabda, membaca sholawat bisa mengangkat derajat seseorang.

“Barang siapa yang bersholawat kepadaku satu kali, niscaya Alloh akan bersholawat kepadanya sepuluh kali dan dihapus darinya sepuluh kesalahan, diangkat baginya sepuluh derajat.“ (HR. An-Nasa’I no. 1296)


Pemenuhan Hajat dan Harapan

Melansir dari laman islam.nu.or.id, Sayyid Bakri bin Sayyid Muhammad Syatho Ad-Dimyathi dalam akhir karyanya Kitab Kifayatul Atqiya wa Minhajul Ashfiya mengungkap banyak keutamaan dari membaca sholawat.

Salah satu keutamaan mengamalkan atau membaca selawat ialah memenuhi hajat dan harapan.


Fadhilah Mengamalkan Sholawat Nuridzati

Lafadz sholawat Nuridzzati disusun oleh Imam Syadzali, kata beliau satu sholawat nilainya sama dengan 100.000 sholawat.


Untuk Membuka Pintu Rizki

Untuk menghilangkan segala macam kesusahan, untuk membuka pintu rizqi dan memudahkannya. Dibaca paling sedikit 3x setelah sholat fardlu.


Untuk Membentengi Badan

Manfaat yang lain untuk pagar / membentengi badan, caranya dengan puasa 3 hari, mulai hari Selasa, Rabu dan Kamis, sholawat Nuridzati dibaca sebanyak-banyaknya selama puasa. Setelah selesai puasa, sholawat dibaca 41x sehari semalam secara istiqomah.


Untuk Menangkal Gangguan Jin

Dapat pula untuk menangkal gangguan anak kecil terhadap jin/syetan agar tidak rewel, selamat dari penyakit yang membahayakan.

Cara membuatnya, sebelum menulis sholawat nuridzati, kerjakan sholat hajat 2 rokaat, waktu menulis dalam keadaan suci dan menghadap kiblat, usahakan menulisnya pakai kertas putih dengan tinta minyak misik ja'faron / minyak mawar. setelah ditulis kertas dilipat berbentuk segi empat, dibungkus kain putih lalu dikalungkan pada anak yang dimaksud, Insya Alloh selamat.

Cara menulisnya :

Azimat Sholawat Nuridzati

....................................... dan seterusnya.

Pada lafadz Muhammad, mim yang kedua dibesarkan hingga cukup diisi dengan nama anak yang ditangkal, misalnya nama "Sholih" ditulis seperti contoh di atas.


Demikian Bacaan Sholawat Nuridzati lengkap Arab, Latin, dan Artinya. Semoga bermanfaat.

Khasun
Khasun Pengalaman adalah Guru Terbaik. Oleh sebab itu, kita pasti bisa kalau kita terbiasa. Bukan karena kita luar biasa. Setinggi apa belajar kita, tidahlah menjadi jaminan kepuasan jiwa, akan tetapi yang paling utama adalah seberapa besar kita memberi manfaat kepada sesama.

Posting Komentar untuk "Bacaan Sholawat Nuridzati Lengkap Arab Latin dan Artinya"